BERITA MUBA sangat berterima kasih apabila Anda memberikan suatu bentuk apresiasi dalam bentuk kritik, saran, komentar ataupun tulisan dan opini karena hal tersebut akan sangat membantu untuk pembanggunan MUBA di masa mendatang. Kirim Tulisan/Opini ke asahnet@gmail.com atau asahinternet@yahoo.com

Saturday, April 18, 2009

Ada Laporan Kondisi Kolam Renang Tidak Terurus,Bupati Muba Melakukan Sidak.

SEKAYU – Bupati Musi Banyuasin (Muba) H Pahri Azhari kemarin melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke kolam renang Tirta Randik,Kota Sekayu.

Sidak tersebut untuk membuktikan laporan bahwa kondisi kolam renang tidak terurus dan sejumlah fasilitas yang tersedia mulai rusak. Sidak dilakukan untuk mengawasi, menjaga,dan merawat aset daerah.Sebab,kolam renang tersebut merupakan fasilitas olah raga berstandar internasional.

Ternyata,Bupati benar-benar menemukan beberapa fasilitas penunjang telah mulai rusak dan tidak berfungsi dengan baik.Misalnya, kerusakan yang terjadi pada lantai kolam yang keramiknya mulai lepas. Selain itu, tangga masuk menuju kolam mulai berkarat dan keropos,serta beberapa papan loncat indah yang telah berlumut.

“Saya mendapat laporan, katanya kolam renang tidak dirawat dengan baik.Setelah dilihat ke lapangan langsung kenyataannya memang benar,” kata Bupati Pahri kemarin. Bupati menyebutkan,fasilitas di kolam renang yang rusak tersebut harus segera diperbaiki.Kerusakan yang terjadi,kata Bupati, tidak terlalu parah dan dapat segera diperbaiki.

“Ada beberapa prsarana penunjang yang akan diganti, dan akan dilakukan pengecatan ulang seluruh bagian bangunan.Karena cat yang lama telah usang,”katanya. Dia menambahkan, perbaikan kolam renang perlu dilakukan untuk menyambut Asian Games pada 2011 mendatang.Pahri menyebutkan, keberadaan fasilitas olah raga berstandar internasional di Muba membuat daerah ini semakin dikenal dan maju.

“Saya bertekad,Muba membuat semakin maju, khususnya dengan semakin banyaknya kegiatan yang bertaraf nasional dan internasional,” katanya. Sementara itu,Kepala Badan Perencanaan Pembangunan dan Penanaman Modal Daerah Kabupaten Muba H Apriadi mengatakan, perbaikanfasilitaskolamrenang tersebut memang dibutuhkan.

Sumber: Sindo 18/04/09

No comments:

Ingin mendapatkan berita secara cepat? Silahkan anda masukkan kata kunci pencarian untuk mencari artikel yang anda cari di Berita Muba ini: