Muba Juara Bidar HUT Kota Palembang
Setiap Hari Latihan Tiga Jam
Tim pendayung dari kabupaten Musi Banyuasin menjuarai perlombaan bidar Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Palembang yang ke- 1324 di Sungai Musi, Minggu (17/6). Dengan demikian tim tersebut memperoleh piala dari Walikota Palembang, Ir H Eddy Santana Putra, MT dan uang pembinaan sebesar Rp6 juta.
“Kami tidak mempunyai strategi khusus, tetapi kami sudah latihan selama satu bulan. Setiap harinya kami latihan selama tiga jam,” kata Fajar, salah satu tim dari Muba kepada Sripo, Minggu (17/6). Menurutnya waktu start dan finish dari pos Polairud di 32 Ilir ke Dermaga Benteng Kuto Besak (BKB) sudah diperhitungkan. Rata-rata mereka menempuh jarak yang kurang lebih satu kilometer tersebut dengan waktu lima menit.
Teryata pada saat lomba mereka berhasil memecahkan rekor latihan yaitu dua menit 26 detik. Kemudian untuk lomba perahu motor hias kategori luar kota dimenangkan oleh tim dari Kabupaten Ogan Ilir (OI). Dengan demikian OI berhasil memboyong dua piala, pertama sebagai juara pertama lomba perahu motor hias dan juara ketiga lomba bidar.
Sumber: Sripo
Tim pendayung dari kabupaten Musi Banyuasin menjuarai perlombaan bidar Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Palembang yang ke- 1324 di Sungai Musi, Minggu (17/6). Dengan demikian tim tersebut memperoleh piala dari Walikota Palembang, Ir H Eddy Santana Putra, MT dan uang pembinaan sebesar Rp6 juta.
“Kami tidak mempunyai strategi khusus, tetapi kami sudah latihan selama satu bulan. Setiap harinya kami latihan selama tiga jam,” kata Fajar, salah satu tim dari Muba kepada Sripo, Minggu (17/6). Menurutnya waktu start dan finish dari pos Polairud di 32 Ilir ke Dermaga Benteng Kuto Besak (BKB) sudah diperhitungkan. Rata-rata mereka menempuh jarak yang kurang lebih satu kilometer tersebut dengan waktu lima menit.
Teryata pada saat lomba mereka berhasil memecahkan rekor latihan yaitu dua menit 26 detik. Kemudian untuk lomba perahu motor hias kategori luar kota dimenangkan oleh tim dari Kabupaten Ogan Ilir (OI). Dengan demikian OI berhasil memboyong dua piala, pertama sebagai juara pertama lomba perahu motor hias dan juara ketiga lomba bidar.
Sumber: Sripo
No comments:
Post a Comment