BERITA MUBA sangat berterima kasih apabila Anda memberikan suatu bentuk apresiasi dalam bentuk kritik, saran, komentar ataupun tulisan dan opini karena hal tersebut akan sangat membantu untuk pembanggunan MUBA di masa mendatang. Kirim Tulisan/Opini ke asahnet@gmail.com atau asahinternet@yahoo.com

Wednesday, September 30, 2009

Muba Gelar Pesta Rakyat

SEKAYU – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Muba menggelar pesta rakyat dalam rangkaian acara peringatan HUT ke-53 Kabupaten Muba,Senin (28/9) sekitar pukul 21.30 WIB.

Dalam pesta rakyat tersebut disajikan atraksi kembang api selama 15 menit yang memukau ribuan warga Muba. Acara dipusatkan di halaman STIER Sekayu. Sejak pukul 19.00 WIB,masyarakat Muba sudah memadati tempat tersebut.Kendaraan mulai mobil,motor, bus hingga bak terbuka memenuhi sepanjang kawasan jalan protokol di Jalan Kolonel Wahid Udin. Sorak-sorai massa menikmati kembang api yang menerangi langit di wilayah Muba.

Puncak perayaan hari jadi Muba tersebut turut dimeriahkan penampilan band dan artis Ibu Kota,yakni Trio Macan. Bupati Muba H Pahri Azhari mengatakan, pesta rakyat ini merupakan ungkapan rasa suka cita seluruh masyarakat terhadap keberhasilan pembangunan daerah di Kabupaten Muba. Kabupaten Muba,kata Bupati,akan terus berkembang dan maju dalam membangun daerahnya. Untuk itu, masyarakat diminta berpartisipasi sebesar-besarnya mendukung pembangunan di seluruh wilayah Muba.

“Kegiatan yang kita lakukan adalah bentuk semangat dan partisipasi masyarakat untuk mendukung program pembangunan Kabupaten Muba saat ini,”kata Pahri kemarin. Wakil Bupati Muba Islan Hanura menambahkan, HUT ke-53 Muba juga menjadi ajang koreksi dan introspeksi atau mawas diri dalam proses pembangunan daerah.

Pemerintah sebagai pelaksana pembangunan daerah membutuhkan pengawasan dan kritik yang konstruktif dari masyarakat. Dengan begitu,kinerja aparatur dan pelayanan kepada masyarakat di Muba dapat terus ditingkatkan.

Sumber: Sindo 29/09/09

2 comments:

Anonymous said...

SELAMAT HUT MUBA :

Iya,, tentu mengucapkan : selamat 28 September ke 53 yaitu HUT kabupaten Muba.
Bagi orang Muba sama juga mengucapakan selamat untuk dirinya sendiri tentu karena sebagai orang muba.

DIRGAHAYU MUBA KE 59 28 SEPT 2009.

jony said...

Sebagai putra daerah saya turut berbangga dengan keberhasilan pembangunan fisik MUBA khususnya kota Sekayu,tapi alangkah lebih baiknya lagi kalau pembangunan fisik MUBA itu dibarengi dengan kesadaran pemerintah daerah untuk terus menerus juga membangun atau meningkatkan pembangunan rohani/iman masyarakat agar semakin mendekatkan diri dengan nilai nilai ketuhanan/agama.Sehingga tercapai masyarakat yang semakin maju dan bertaqwa sebagai tujuan kita bersama.
Kalau kita mau jujur apakah kita layak/pantas merayakan ataupun mensyukuri HUT daerah dengan mengundang artis-artis ma'af yang kadang terlalu nyata untuk mengekspresikan maksiat dimuka umum/didepan masyarakat umum.Bukankah itu sama saja kita meracuni masyarakat kita sendiri yang tidak sadar terbuai pada pesta itu.
Saya yakin kita sama sama takut kalau Allah menimpakan bala bencanaNya pada daerah yang kita cintai oleh karena banyak penduduknya yang berbuat maksiat/ingkar.
Ma'af kalau ada kata-kata saya yang kurang berkenan,semoga Allah memberikan petunjuk dan hidayahnya bagi kita semua(aamiin..).

Ingin mendapatkan berita secara cepat? Silahkan anda masukkan kata kunci pencarian untuk mencari artikel yang anda cari di Berita Muba ini: