BERITA MUBA sangat berterima kasih apabila Anda memberikan suatu bentuk apresiasi dalam bentuk kritik, saran, komentar ataupun tulisan dan opini karena hal tersebut akan sangat membantu untuk pembanggunan MUBA di masa mendatang. Kirim Tulisan/Opini ke asahnet@gmail.com atau asahinternet@yahoo.com

Friday, April 17, 2009

Pasca pemilihan, Dugaan pelanggaran terus terjadi

SEKAYU – Tiga hari pasca pemilihan, dugaan pelanggaran pemilu di beberapa kecamatan terus terjadi. Di antaranya, dugaan pelanggaran yang dilaporkan Ketua Tim Advokasi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Muba, Kecamatan Babat Toman,Alamsyah.

Dia melaporkan Ketua PPK Babat Toman yaitu H Mahali yang diduga mengubah isi data formulir C1 (hasil penghitungan suara) usai penghitungan suara di TPS. Alamsyah mengungkapkan, ketua PPK tersebut diduga telah melakukan manipulasi data. “Namun,ini baru dugaan,karena ketua PPK Babat Toman ketika melakukan penghitungan sepertinya membuka formulir C1,”katanya kemarin.

Sementara, dugaan pelanggaran juga terjadi di TPS 08 Desa Jirak, Sungai Keruh. Di TPS tersebut kotak suara jebol alasnya dan gembok dalam keadaan terbuka. Aparat Polres Muba telah mengamankan kotak suara itu di Mapolsek Sungai Keruh. Pihak terkait sepakat, hari ini akan diadakan rapat investigasi di gedung DPRD Muba untuk membahas temuan pelanggaran tersebut. Ketua Panwaslu Muba, Irfansyah berjanji memverifikasi laporan dan mengusut dugaan pelanggaran pemilu secara serius.

Dia mengaku sudah melakukan koordinasi dengan KPUD,kepolisian, dan kalangan DPRD Muba untuk membahas persoalan tersebut. Kapolres Muba AKBP K Rahmadi mengatakan, polisi sudah mengamankan barang bukti berupa kotak suara yang tidak tersegel.

Namun, dia mengaku belum melakukan penahanan terhadap siapapun. “Memang benar ada laporan kotak suara jebol dan kita sudah amankan kotak suara tersebut. Belum ada satu orangpun ditahan atas temuan ini,”katanya.

Sumber: Sindo 12/04/09

No comments:

Ingin mendapatkan berita secara cepat? Silahkan anda masukkan kata kunci pencarian untuk mencari artikel yang anda cari di Berita Muba ini: