BERITA MUBA sangat berterima kasih apabila Anda memberikan suatu bentuk apresiasi dalam bentuk kritik, saran, komentar ataupun tulisan dan opini karena hal tersebut akan sangat membantu untuk pembanggunan MUBA di masa mendatang. Kirim Tulisan/Opini ke asahnet@gmail.com atau asahinternet@yahoo.com

Tuesday, May 19, 2009

Lucianty Pahri Lolos ke DPRD Sumsel

PALEMBANG - Kursi wakil rakyat DPRD Sumsel periode 2009-2014 diisi 11 perempuan dari 75 kursi yang tersedia. Yang menarik ada beberapa nama penting yang berhasil lolos. Di antaranya, Hj Lucianty Pahri. Wakil rakyat dari PAN ini sudah dikenal luas sebagai istri Bupati Musi Banyuasin M Pahri.

Kemenangan Lucianty diketahui dari hasil rapat pleno penetapan pemenang Parpol pemenang untuk perolehan jumlah kursi dan penetapan 75 anggota legislatif DPRD Sumsel, Senin (18/5) malam. KPU Sumsel mempercepat pleno karena tidak ada persoalan dari para saksi parpol perserta Pemilu dan pihak Panwaslu.

“Memang kita jadwalkan Pleno selama dua hari Senin-Selasa, dan penetapannya besok (Selasa). Tetapi karena tidak ada masalah dan semua pihak setuju, maka penetapannya kita percepat,” ujar Ong.

Anggota KPU Sumsel, Ong Berlian mengatakan bahwa penetapan tidak ada tekanan ataupun desakan dalam penetapan ini, sebab pihaknya menganggap semakin cepat ditetapkannya hasil Pemilihan Legislatif, maka semakin baik. Sebab para saksi Parpol memiliki data-data yang akurat dan sama dengan data yang dimiliki KPU Sumsel.

“Dari awal apa yang dikerjakan KPU sesuai dengan fakta di lapangan. Ketika diumumkan tidak satu pun saksi dari Parpol atau Panwaslu yang protes,” ujar Ong.
Pada siang harinya sudah beredar bocoran data-data jumlah kursi per parpol hingga caleg terpilih. Data perolehan kursi dan caleg parpol tersebut berasal dari satu caleg parpol yang besar.

Anggota KPU Provinsi Sumsel Divisi Teknis Penyelenggaraan, Alfian Toni yang dikonfirmasi tidak terkejut dengan kemunculan bocoran tersebut. Ia mengatakan belum memastikan kebenaran data-data tersebut. Tetapi diakui bahwa apa yang tertera dalam bocoran itu tidak jauh berbeda dengan data-data yang dimiliki-nya.

Beragam Profesi Lucianti Pahry sebelumnya dikenal sebagai pengusaha sukses. Beragam profesi mewarnai kursi dewan kali ini. Ada RA Anita Noeringhati yang berprofesi sebagai pengacara. Anita adalah caleg dari Partai Golkar. Ada pula, Lili Martiani Maddari, pengusaha sukses dari Linggau.

Sementara nama lain adalah Misliha R, Nadia Basjir, Nurwati Wahab, Lindawati Alikonang, Nilawati, Sumiati Kamal, Holda, Lili Martiani Maddari dan Rogayati Baidjuri. Khusus untuk Rogaya keterpilihannya kali ini untuk periode kedua. Rogayati adalah istri mantan Kepala Pariwisata dan Budaya Daud Baidjuri.

Menurut Ong, pihaknya memberikan apresiasi kepada semua pihak yang turut membantu, terutama Panwaslu dan Parpol peserta Pemilu serta para caleg. Sebab, tanpa kerjasama yang baik pelaksanaan Pemilu tidak akan berhasil. Sehingga dengan selesainya tugas ini ke depan pihaknya bisa memikirkan agenda ke depan yakni Pemilihan Presiden (Pilpres) ke depan.

“Kini kita melangkah ke agenda Pilpres,” ujarnya.
Sementara itu, ada 13 dari 38 parpol di Provinsi Sumsel yang mengisi 75 kursi DPRD Provinsi Sumsel dari tujuh daerah pemilihan di Sumsel. Hanya ada tiga parpol baru yang mendapatkan kursi yakni Partai Gerindra, Partai Hanura dan PPRN, selebihnya adalah partai-partai lama.

Sumber: Sripo 19/05/09


2 comments:

Anonymous said...

Hai Hebat nia...cak nye tuh, Sikok jadi Bupati and sikok lagi jadi anggota DPRD...Cak Mane Niah...Ajari kite Oii! he..he..he.

Anonymous said...

Anonymous q1:
Pada prinsipnya,,, hehe,,!!
Cak pejabat pulek, kalu ngomong pakai kalimat pada prinsipnya.
Iya,, pada prinsipnya, boleh2 saja sih.Tapi kalu aku pribadi, cuma membayangkan begini :
Kalau beliau ibu tsb menjadi legislator, berarti beliau tidak akan mendampingi suaminya sebagai kepala eksekutif daerah.
Sedangkan selaku isteri bupati, tentu punya tugas yang tidak kalah sibuknya di pemerintahan.
Nah,, siapa yang melaksanakan tugas2 itu nantinya,,, tentu diambil alih oleh isteri wakil bupati atau isteri orang nomor dua ditingkat kabupaten.
Mungkin begitu, dan tidak bisa tidak.

Ingin mendapatkan berita secara cepat? Silahkan anda masukkan kata kunci pencarian untuk mencari artikel yang anda cari di Berita Muba ini: