BERITA MUBA sangat berterima kasih apabila Anda memberikan suatu bentuk apresiasi dalam bentuk kritik, saran, komentar ataupun tulisan dan opini karena hal tersebut akan sangat membantu untuk pembanggunan MUBA di masa mendatang. Kirim Tulisan/Opini ke asahnet@gmail.com atau asahinternet@yahoo.com

Friday, June 5, 2009

Sekayu Raih Adipura Kelima

SEKAYU - Kota Sekayu ibukota Kabupaten Musi Banyuasin untuk kelima kalinya berturut-turut meraih piala Adipura untuk kategori kota kecil terbersih di Indonesia. Penghargaan ini akan diberikan langsung Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono di istana negara Jakarta, Jumat (5/6) besok.

Selain Sekayu kota lain di Sumatera Selatan yang meraih Adipura yaitu kota Kayuagung OKI, Martapura OKUT, Palembang dan kota Muaraenim.

Kabag Humas Setpemkab Muba Herryandi Sinulingga, AP kepada wartawan kemarin (4/6) menjelaskan sesuai jadwal bupati Muba H Pahri Azhari akan menerima langsung piala adipura dari Presiden RI.

Sementara itu Bupati Muba Pahri Azahri yang dihubungi usai melapas atlet Kodam II yang akan mengikuti Pekan Olahraga Angkatan Darat (PORAD) di Makodim 0401, Rabu (4/6) mengatakan piala Adipura kelima yang diraih kota Sekayu secara berturut-turut ini merupakan suatu penghargaan terhadap kerja keras masyarakat dan Pemkab Muba. Penilaian yang dilakukan tim mensyaratkan standar yang cukup tinggi tetapi kota Sekayu masih mampu memenuhinya melalui berkat kerjas keras dengan dukungan masyarakat.

"Mempertahankan piala Adipura lima kali berturut-turut butuh kerja keras dan bahu membahu bersama masyarakat dan piala Adipura yang diraih ini sebagai penghargaan yang tinggi terhadap kerja keras selama ini," kata Pahri.

Sumber: Sripo 04/06/09

No comments:

Ingin mendapatkan berita secara cepat? Silahkan anda masukkan kata kunci pencarian untuk mencari artikel yang anda cari di Berita Muba ini: